Judul Buku | |
Deskripsi Singkat |
|
Kategori Buku | |
Bagikan ke | |

Abdullah Bin Mas’ud
(Pemuda Pemberani Pelantun Alqur'an dihadapan Kaum Kafir)
@Syakir Media Press
All right reserved
Penulis :
assoc. Prof. Dr. Drs. Abd Rahim Razaq, BA., M. Pd
Editor :
St. Magfirah. S.Ag., M.A., C.STMI
Desain Sampul :
Fahmi Jalsan
Lay out
Kru Syakir
Cetakan I, Juni 2023
x, 86 Halaman, 20.5 cm x 14.5 cm
CV. syakir Media Press
Jl. Kelapa Tiga No. 25
Kel. Ballaparang, Kec. Rappocini, Kota Makassar
Email : fahmi.mks96@gmail.com
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, karena berkat pertolongan-Nya sehingga Penulis dapat menyelesaikan penulisan buku fenomenal tentang kisah “ABDULLAH BIN MAS’UD, Pemuda Pemberani, Pelantun Alquran Di Hadapan Kaum Kafir”. Abdullah Bin Mas’ud adalah tokoh populer dalam kisah para sahabat Nabi Muhammad saw. Ia tidak hanya dikenal ebagai Pemuda Pemberani, Pelantun Alquran Di Hadapan Kaum Kafir, tetapi juga sebagai Pelayan setia Nabi dan Pemegang Rahasia Rasulullah atau “Shahibus Sirri Rasulullah”. Kesetiaannya kepada Nabi sangat dipuji, sehingga Nabi mempercayakan segala rahasianya kepada Abdullah Bin Mas’ud. Kisah heroik Abdullah Bin Mas’ud menjadi inspirasi bagi kaum muslim, terutama dalam mengamalkan pesan suci AlQuran.
Buku ini mengulas dengan bahasa yang menarik pengalaman hidup dan
iman Abdullah Bin Mas’ud yang dapat dinikmati oleh para pembaca. Penulis menyadari bahwa buku ini tidak cukup menuliskan seluruh riwayat AbdullahBin Mas’ud, sehingga Penulis terbuka pada segala masukan dan saran untuk melengkapi kisah-kisah sahabat dan pelayan Nabi Semoga buku ini dapat bermanfaat, terutama sebagai inspirasi dalam membangun keutamaan hidup sebagai Islam sejati.
Makassar, Juni 2023
Penulis